Setelah resmi memulai update besarnya bersama perilisan regional Inazuma, sekarang giliran para karakternya yang juga turut mengikuti perilisannya ke Genshin Impact. Dari sekian banyaknya karakter yang berasal dari Inazuma, karakter selanjutnya yang akan dirilis adalah Yoimiya, seorang karakter dengan elemen pyro dan kemampuan utamanya yakni memberikan burst damage. Yoimiya adalah pemilik Naganohara Fireworks dan sekaligus merupakan seorang ahli kembang api yang sangat berbakat, saking hebatnya Ia sering kali disebut dengan julukan Ratu Festival Musim Panas. 

Setiap kali ada festival besar yang terjadi di Inazuma, Yoimiya adalah orang yang dicari karena Ia bisa memeriahkan festival tersebut dengan pertunjukan kembang apinya. Tingkat kreativitasnya yang luar biasa bisa ditunjukan lewat berbagai karyanya dalam merancang pertunjukan kembang api karena hasilnya selalu membuat orang terkejut. Dibalik kemahirannya tersebut, Yoimiya terkenal dengan sifatnya yang masih seperti anak kecil dan Ia sering kali terlihat sedang bermain game layaknya anak kecil. Dalam kehidupan sehari-harinya, Yoimiya menikmati interaksi sosial yang baik dan bisa berbicara dengan orang lain, Ia berharap untuk bisa dekat bersama orang lain.

Genshin Impact Siap Kedatangan Karakter Baru Bernama Yoimiya!

Setelah kalian mengetahui bagaimana kehidupan Yoimiya sehari-harinya di Inazuma, sekarang adalah waktunya kita menjelaskan apa saja yang bisa dilakukan olehnya dalam game. Seperti yang sudah kita sebut diatas kalau Yoimiya adalah seorang pyro dengan kemampuan utamanya yang bisa memberikan burst damage menggunakan senjatanya yakni anak panah. Untuk penjelasan kemampuannya, Yoimiya memiliki 6 Talents dan 6 Constellation yang akan kita jelaskan dibawah.

Talents

  • Firework Flare-Up (Normal Attack)

Jika Yoimiya menyerang secara normal maka Ia akan menyerang sebesar 5x menggunakan anak panahnya, sedangkan untuk serangan charged maka Ia akan menembakan satu anak panah secara akurat dengan damage tambahan, terakhir untuk serangan plunging maka Ia akan memberikan hujan panah ke area yang sudah ditentukan sebelumnya.

  • Niwabi Fire-Dance (Elemental Skill)

Yoimiya mengeluarkan salah satu kembang apinya dan menggunakannya sebagai damage area berbentuk cincin yang akan melingkarinya. Lingkaran kembang api ini akan berhenti jika Yoimiya keluar dari jarak lingkarannya.

  • Ryuukin Saxifrage (Elemental Burst)

Yoimiya loncat ke udara dan mengeluarkan sebuah roket yang akan memberikan damage burst serta surprises kepada area damage yang sudah ditentukan sebelumnya.

  • Tricks of the Trouble-Maker (1st Ascension Passive)

Ketika dalam mode Niwabi Fire Dance, tembakan yang keluar dari attack normal Yoimiya akan memberikan damage bonus sebesar 2% ketika mengenai musuh. Efek ini bisa bertahan sampai 3 detik dan Yoimiya memiliki batas sampai 10 kali tembakan.

  • Summer Night’s Dawn (4th Ascension Passive)

Ketika menggunakan Ryuukin Saxifrage, semua kawan yang berada disekitarnya akan mendapatkan tambahan 10% ATK selama 15 detik, hal ini tidak berlaku untuk Yoimiya.

  • Blazing Match (Utility Passive)

Ketika Yoimiya sedang membuat dekorasi, ornamen dan hal lainnya maka Ia bisa melakukan refund sebesar 100% untuk material yang sudah digunakan.

Genshin Impact Siap Kedatangan Karakter Baru Bernama Yoimiya!

Constellation

  • Agate Ryuukin

Auros Blaze yang diciptakan dari hasil Ryuukin Saxifrage akan bertahan selama 4 detik, dan jika ada musuh yang terkena efek Auros Blazes maka Ia akan langsung dikalahkan sekaligus memberikan Yoimiya 20% ATK tambahan selama 20 detik.

  • A Procession of Bonfires

Ketika damage pyro dari Yoimiya mengeluarkan damage critical maka Ia akan mendapatkan bonus 25% pyro damage selama 6 detik. Hal ini bisa aktif ketika karakter Yoimiya sedang tidak digunakan sebagai karakter aktif.

  • Trickster’s Flare

Mampu meningkatkan level dari Niwabi Fire Dance sebesar 3x sampai level maksimal yang mencapai 15 level.

  • Pyrotechnic Professional

Ketika Auros Blaze dari Yoimiya meledak, maka cooldown dari Niwabi Fire-Dance akan berkurang sebesar 1,2 detik.

  • A Summer Festival’s Eve

Meningkatkan level dar Ryuukin Saxifrage sebesar 3x sampai level maksimal yang mencapai 15 level.

  • Naganohara Meteor Swarm

Ketika durasi Niwabi Fire-Dance berlangsung, normal attack dari Yoimiya memiliki kemungkinan untuk menembak anak panah tambahan yang memberikan 60% original damage.

Genshin Impact Siap Kedatangan Karakter Baru Bernama Yoimiya!

Itulah semua penjelasan dari pengenalan serta kemampuan dari Yoimiya yang merupakan salah satu karakter dari regional Inazuma. Bagi kalian yang sudah menantikan karakter ini maka tenang saja karena Yoimiya akan mulai dirilis ke dalam Genshin Impact mulai tanggal 10 Agustus 2021 mendatang. Yoimiya akan diisi suaranya oleh seorang seiyuu yang tidak kalah terkenal yakni UEDA Kana untuk bahasa Jepang dan Jenny Yokobori untuk bahasa Inggirs.