Mobile Legends: Bang Bang adalah game MOBA mobile yang terus melakukan perubahan kepada balancing setiap heronya. Hal ini diperlukan agar game ini terus menciptakan gameplay yang dinamis dan tidak monoton. 

Selain itu, pemberian perubahan kepada setiap heronya akan membuat para pemain untuk terus mencoba hal baru dan bereksperimen dengan hero lain. Para pemain akan terus dituntut untuk beradaptasi dengan meta yang ada saat ini dan begitupun juga seterusnya.

Itulah kenapa penting bagi kalian para pemain MLBB yang ingin mencapai rank tertinggi untuk mengetahui siapa saja hero yang sedang menjadi tier atas dan layak untuk digunakan. Dengan mengetahui hal seperti ini, kalian bisa menghindari menggunakan hero yang sedang lemah, dan akhirnya kalah ketika bermain ranked. Untuk membantu kalian mencapai rank tertinggi dalam game ini, berikut kami berikan panduan dan pengetahuan tentang siapa saja hero terbagus pada bulan Juni 2021 di setiap role-nya.

Assassins

Tier List Hero Mobile Legends Edisi Bulan Juni, Hero Terbaik Dari Semua Role!

Seorang assassin yang baik adalah mereka yang bisa menghabisi musuh dengan cepat tanpa terculik. Mereka yang ahli menggunakan hero assassin akan tahu kapan waktunya masuk dan keluar, kapan memberikan damage besar atau poking. Namun, tidak semua hero assassin sedang bagus pada bulan Juni kali ini, berikut tier list bulan ini.

  • S = Benedetta, Natalia, Selena, Ling
  • A = Helcurt, Lancelot, Hayabusa
  • B = Gusion, Saber
  • C = Fanny
  • D = Karina, Hanzo
  • E = –

Fighter

Tier List Hero Mobile Legends Edisi Bulan Juni, Hero Terbaik Dari Semua Role!

Mereka yang menggunakan hero dengan role fighter pasti tahu apa tugasnya, hero seperti ini biasanya adalah mereka yang memiliki status seimbang baik dari segi penyerangan dan pertahanan. Hero pada role ini paling fleksibel ketika digunakan, mereka bisa beradaptasi dengan komposisi tim dan musuh. Berikut adalah tier list hero fighter terbaik pada bulan Juni 2021.

  • S = Chou, Jawhead, Paquito, Phoveus
  • A = Silvana, Hilda, Yu-Zhong, Thamuz, Bane, Aldous, Lapu-Lapu
  • B = Balmond, Zilong, Freya, Roger, Leomord, Guinivere, Khaleed
  • C = Badang, Alucard, Alpha, Masha, Ruby
  • D = Argus, Martis, X-Borg, Terizla
  • E = Sun, Minsithar, Dyroth

Mage

Tier List Hero Mobile Legends Edisi Bulan Juni, Hero Terbaik Dari Semua Role!

Mage atau hero bertipe magic biasanya digunakan untuk mengisi posisi midlane, dan mereka sering kali disebut sebagai hero glass cannon, yang artinya memiliki damage besar namun ketahananya tipis. Oleh karena itu, penting bagi kalian untuk mengetahui cara bermain hero bertipe mage dan siapa saja yang sedang kuat pada bulan Juni ini.

  • S = Esmeralda, Yve, Pharsa, Alice
  • A = Kagura, Valir, Cecillion, Change’e, Harley
  • B = Cyclops, Lunox, Harith, Lylia
  • C = Luo-Yi, Eudora, Nana, Zask, Gord
  • D = Kadita, Aurora, Odette, Vale
  • E = Vexanna

Marksman

Tier List Hero Mobile Legends Edisi Bulan Juni, Hero Terbaik Dari Semua Role!

Hero marksman adalah mereka yang sering disebut sebagai hero carry, dimana damage yang dimiliki hero seperti ini adalah yang terbesar. Merekalah yang akan membawa tim menuju kemenangan ketika game sudah memasuki durasi late game. Biasanya, pemain yang sering menggunakan marksman adalah mereka yang terhebat dalam game, itulah kenapa kalian harus mengetahui siapa saja marksman yang sedang kuat saat ini.

  • S = Claude, Yi Sun-Shin, Granger, Popol and Kupa
  • A = Hanabi, Brody, WanWan
  • B = Bruno, Layla, Kimmy, Miya
  • C = Karrie, Irithel
  • D = Clint, Moskov
  • E = Lesley

Support & Tank

Tier List Hero Mobile Legends Edisi Bulan Juni, Hero Terbaik Dari Semua Role!

Walaupun role-nya sering kali diremehkan, support dan tank adalah role yang perannya sangat dibutuhkan, apalagi ketika teamfight terjadi. Hero bertipe seperti ini dibutuhkan untuk memberikan crowd control sekaligus membantu para carry agar tetap aman dari ancaman musuh. Oleh karena itu, kalian tidak boleh meremehkan peran seorang tank dan support karena jika tidak ada pemain yang mengisi posisi tersebut maka komposisi tim akan kacau. Bagi kalian yang belum tahu, berikut daftar hero tank dan support terbaik bulan ini.

  • S = Mathilda, Rafaela, Barats, Baxia, Gloo
  • A = Diggie, Angela, Estes, Atlas, Uranus, Khufra, Tigreal, Grock
  • B = Carmilla, Kaja, Johnson, Akai, Gatotkaca, Hylos
  • C = Faramis, Belerick, Lolita
  • D = Franco, Minotaur

Itulah informasi terkait tier list para hero Mobile Legends sesuai dengan role mereka masing-masing. Data ini diambil dari win rate, pick rate dan dari seri balancing setiap heronya, jadi kalian harus membuktikannya dengan menggunakan mereka secara langsung dalam game. Tentu saja panduan ini tidak harus kalian ikuti, jika kalian merasa percaya diri dengan hero yang kalian sukai atau bahkan sudah dikuasai, maka tidak ada salahnya kalian menggunakan hero tersebut.

Terakhir, perlu kalian ingat jika data ini hanya berlaku selama patch bulan Juni berlangsung, seperti biasanya kalau Moonton akan melakukan balancing setiap bulannya. Untuk meta dan patch bulan Juni, inilah daftar hero yang paling cocok untuk kalian ikuti.