Salah satu shikigami dengan role yang unik adalah controller. Controller memiliki peran mengendalikan pergerakan shikigami lawan, baik secara langsung atau memberikan control effect melalui special skill.

Jika kalian sering berpartisipasi dalam PvP, maka controller shikigami ini adalah jenis shikigami yang wajib kalian maksimalkan dan ada di dalam party. Tiap rarity memiliki controller shikigami masing-masing, namun kali ini kita akan membahas controller dengan rarity SSR.

Controller Shikigami SSR di Onmyoji Global

Otakemaru (SSR)

Otakemaru merupakan anggota dari Kaizoku, yaitu sekumpulan oni dan yokai yang berdiam di Ooeyama. Otakemaru yang juga adik angkat dari Suzuka Gozen ini memiliki sifat pemberani dan meledak-ledak.

Otakemaru memiliki special skill Unlimited Blade Prison, dan tidak seperti special skill pada umumnya membutuhkan 4 orb untuk mengaktifkannya. Ketika diaktifkan, Otakemaru bisa memilih 1 target dan memenjarakan target di dalam penjara batu. Target tidak dapat bergerak, tidak dapat diserang, tidak dapat ditarget buff, Soul yang digunakan tidak dapat aktif, dan kehilangan turn. Otakemaru akan mendapatkan boost pada move bar sebesar 40%, dan attack pada target selain yang berada di dalam Blade Prison akan dikurangi sebesar 10%.

Controller Shikigami SSR di Onmyoji Global

Suzuka Gozen (SSR)

Suzuka Gozen adalah pemimpin Kaizoku yang memiliki markas di Ooeyama. Kabur dari keluarganya karena merasa berbeda dan terlalu kuat, dia mengumpulkan yokai dan oni dalam Kaizoku dan hidup damai bersama.

Skill control Suzuka Gozen memberikan damage pada target dan menerima buff Obligated Duty yang akan menghasilkan shield pada dirinya. Shield ini bisa menyerap damage sebesar 115% dari total attack Suzuka Gozen dan ketika aktif menyebabkan lawan tidak dapat menyerang ally dalam party dan memfokuskan serangan pada Suzuka Gozen. Obligated Duty juga menambahkan move bar party sebesar 10%, menambahkan status buff 50%, effect resist 50%, dan 100% critical hit resist.

Controller Shikigami SSR di Onmyoji Global

Enma (SSR)

Enma merupakan penguasa Meikai, yaitu alam bawah atau dunia orang mati. Merupakan boss dari Hangan, Kuro Mujou, Shiro Mujo, dan Kuro Doji serta Shiro Doji. Enma merupakan salah satu controller shikigami dengan status speed yang sangat cepat dan biasa dibawa dalam PvP.

Dengan menggunakan special skill Spirit Crush, Enma akan memanggil arwah untuk memberikan damage pada satu target dan memiliki base chance sebesar 100% menghasilkan debuff Silence yang berlaku 2 turn. Silence membuat musuh tidak dapat menggunakan special skill selama masih aktif. 

Passive skill Enma yaitu Soul Plunder akan memanggil White Ghost yang menggantikan tempat dari shikigami yang sudah dikalahkan sehingga tidak dapat dihidupkan kembali. White Ghost akan mengorbankan dirinya dan memberikan damage pada party lawan. Selain itu skill ini juga dapat mentransformasikan musuh menjadi Black Ghost yang membuatnya tidak bisa bergerak dan menyerang sama sekali ketika Enma menggunakan Spirit Crush.

Controller Shikigami SSR di Onmyoji Global

Yuki Doji (SSR)

Shikigami yang diciptakan oleh Tamamo no Mae ini merupakan perwujudan boneka salju yang hidup. Menyukai musim dingin dan cuaca bersalju, sesuai dengan tipe serangannya yang membekukan lawan.

Memiliki passive skill Snow Weaver, tiap serangan Yuki Doji memiliki chance 45% (+ Effect Hit) untuk membekukan lawan selama 1-2 turn dan juga menyebar jika terdapat link pada party lawan. Jika target sudah beku sebelumnya, maka akan menambahkan damage sebesar 300%. Yuki Doji juga akan mendapatkan imunitas terhadap Freeze, Passive Skill Sealing, dan Soul Effect sealing sebanyak 1x.

Special skill December Snow membuat Yuki Doji menyerang satu target sebanyak 3x dan akan meningkatkan Effect Hit sebesar 200% dari normal attack untuk membuat lawan terkena control effect Freeze. Snow Weaver akan memberikan damage tambahan selama musuh terkena Freeze.

Kenapa Kamu Harus Bermain Onmyoji Global di PC Menggunakan Bantuan Aplikasi BlueStacks!

Dengan grafik yang sangat indah dan juga berbagai macam skin yang cantik serta personalized voice bank (Shikigami di sini diisi suaranya oleh Seiyuu terkenal dari Jepang loh!) untuk tiap karakter yang berjumlah ratusan, akan dibutuhkan handphone dengan spesifikasi yang baik dan juga tentunya storage yang besar.

Jika kalian merasa perangkat mobile kalian sudah tidak kuat untuk mencoba bermain Onmyoji Global, maka pilihan alternatifnya adalah menggunakan perangkat PC. Onmyoji Global bisa kalian nikmati lewat perangkat tersebut, dengan bantuan aplikasi emulator yang tepat. BlueStacks adalah aplikasi emulator terbaik yang bisa kalian coba, dan berikut adalah tutorial cara menggunakannya.

Controller Shikigami SSR di Onmyoji Global

  1. Pastikan kalian sudah mengunduh aplikasi BlueStacks dengan versi terbaru yakni BlueStacks 5. Versi terbaru ini lebih baik dalam menjalankan game dengan grafik tinggi dan membutuhkan spesifikasi baik.
  2. Jika kalian sudah memiliki aplikasi ini, langsung buka dan cari aplikasi Google Play Store.
  3. Jangan lupa sambungkan akun Google kalian ketika menggunakan Google Play Store, hal ini dibutuhkan untuk mengunduh game-nya.
  4. Cari Onmyoji Global di Google Play Store dan langsung saja klik tombol bertuliskan Install.
  5. Tunggu prosesnya sampai selesai, dan jika sudah selesai kalian bisa langsung membuka dan mencoba memainkan game dengan system gacha bervisual menarik ini.

Nah, cukup mudah bukan? Sekarang kalian bisa bermain Onmyoji Global tanpa khawatir soal storage atau spesifikasi handphone kalian! Jangan lupa untuk melakukan bind akun Onmyoji Global kalian pada medsos atau akun Google Play kalian agar tidak hilang nantinya.

Selamat bermain!