Idle Dynasty, salah satu game dengan genre idle RPG akhirnya akan segera memulai peruntungannya di pasar Indonesia. Sebuah game dengan genre idle RPG card game, yang menggunakan kisah Three Kingdoms dari legenda Tiongkok sebagai alur cerita utamanya. Berbeda dengan game idle RPG card game pada umumnya, Idle Dynasty tidak memiliki gameplay yang sulit, bisa dikatakan game ini memiliki konsep permainan yang mudah dan bahkan Idle Dynasty terkenal dengan julukannya yang bisa digunakan hanya dengan satu jari, yap hanya satu jari saja.

Indofun Games Bawa Idle Dynasty Rilis di Indonesia & Buka Pra-Registrasi

Untuk memasuki pasar game mobile di Indonesia, Idle Dynasty membawa Indofun Games sebagai publisher-nya. Ada banyak rencana yang sudah dipersiapkan oleh Indofun Games untuk menekan kepopuleran game ini di Indonesia. Salah satu fitur yang paling diharapkan adalah pilihan suara Indonesia ke dalam game. Selain itu, versi Idle Dynasty dari Indonesia memiliki perbedaan tersendiri, karena keseluruhan bahasa yang digunakan adalah Bahasa Indonesia.

Permainan ini berfokus kepada peperangan antara kerajaan, seperti yang sudah dijelaskan tadi kalau game ini mengambil kisah Three Kingdom. Tentu saja akan ada banyak jenderal yang terlibat dalam game ini, kalian pasti sudah mengetahui beberapa diantaranya. Nama besar seperti Zhao Yun, Guan Yu dan Cao Cao bisa kalian temukan dalam game ini. Temukan karakter dan jenderal favorit kalian, karena ada banyak sekali pilihan yang tersedia.

Pencapaian Idle Dynasty

Indonesia sendiri mungkin belum pernah mendengar game ini, namun sebenarnya Idle Dynasty merupakan salah satu game mobile tersukses. Idle Dynasty memang baru pertama kali dirilis pada tahun 2020 kemarin, namun kedatangannya langsung membawa persaingan di pasar mobile. Tidak butuh waktu lama bagi game ini untuk bisa mendapatkan posisi pertama dari tangga Top Rank di Google PlayStore dan AppStore untuk regional Taiwan dan Hong Kong. Pada bulan pertama perilisannya, game ini sudah berhasil meraih total 1 juta unduhan di kedua regional tersebut, sebuah pencapaian yang sangat baik.

Indofun Games Bawa Idle Dynasty Rilis di Indonesia & Buka Pra-Registrasi

Tidak berhenti di kedua regional itu saja, Idle Dynasty terus mengembangkan pasarnya ke regional lain. Selain di Taiwan dan Hong Kong, Idle Dynasty telah dirilis di Malaysia, Singapura, Jepang, Korea Selatan dan terakhir pada bulan Maret kemarin regional Vietnam juga sudah mencicipi game ini. Setelah sukses pada semua regional tersebut, akhirnya Indonesia juga akan segera merilis game ini dan membuka tahap pra-registrasinya.

Menurut informasi yang didapatkan, Idle Dynasty berhasil meraup kurang lebih $12,000,000 di Taiwan, $3,200,000 di Korea Selatan dan $1,000,000 di Malaysia. Secara keseluruhan, hanya dari tiga negara saja, Idle Dynasty berhasil mengamankan total pemasukan sebanyak 233 Miliar Rupiah. Sebuah angka dan pencapaian yang sangat gila sudah berhasil didapatkan hanya dari tiga negara saja. Tentu saja pihak developer dan publisher berharap hal yang sama untuk regional Indonesia.

Pra-Registrasi di Indonesia

Proses pra-registrasi di Indonesia sendiri sudah diumumkan oleh pihak Indofun Games lewat media sosial Idle Dynasty. Kalian tentu saja sudah mulai bisa mengikuti pendaftaran, dan langkah yang harus kalian lakukan adalah pergi ke website Idle Dynasty. Sebagai penyambutan pra-registrasi ini, Indofun Games telah menyiapkan event dengan berbagai hadiah menarik di dalamnya. Hadiah ini akan diberikan jika Idle Dynasty berhasil meraih pencapaian atau milestone dari seberapa banyak jumlah pra-registrasi itu sendiri.

Jangan sampai ketinggalan, hadiah yang disediakan disini ada dua jenis, yakni berupa in-game item dan hadiah fisik. Tidak main-main, hadiah utama yang sudah disiapkan adalah 1 Evil Diao Chan. Sedangkan untuk hadiah fisik, kalian berkesempatan untuk mendapatkan IPhone 12, Nintendo Switch, PlayStation 5 dan masih banyak lainnya. Kalian bisa menaikan persentase kemenangan kalian dengan mengikuti semua media sosial Idle Dynasty.

Bagi kalian yang tertarik untuk mengikuti pra-registrasi, bisa pergi ke link berikut:

Tentu saja ada beberapa peraturan yang harus kalian ketahui jika ingin mendapatkan hadiah ini. Itulah kenapa kalian harus melihat perkembangan Idle Dynasty lewat akun media sosial mereka, karena disana akan ada banyak pengumuman, termasuk pengumuman pemenang semua hadiahnya.