Ketika kalian sedang membicarakan tentang sebuah kolaborasi game, maka kemungkinan besar kalian akan mendapatkan berita kolaborasi antara game x anime, film, atau dengan game lain. PUBG Mobile, dilain pihak malah melakukan hal yang sebelumnya belum pernah mereka lakukan yakni berkolaborasi dengan aplikasi Gojek. Kolaborasi ini baru saja terjadi dan tentu saja menarik bagi para pemainnya karena sebelumnya PUBG Mobile belum pernah melakukan kolaborasi seperti ini. Dalam kolaborasi unik ini, Tencent dan Gojek memberikan banyak event menarik yang bisa diselesaikan oleh para pemainnya, baik itu di dalam game PUBG Mobile atau juga aplikasi Gojek itu sendiri. Tentu saja, dalam kolaborasi ini kalian berkesempatan untuk mendapatkan kostum dalam PUBG Mobile yang desainnya diambil langsung dari kostum Gojek, lengkap dengan jaket hijau mencoloknya. Bukan cuma itu saja, kosmetik paling menarik yang bisa kalian dapatkan lewat kolaborasi ini adalah helm level 3 yang ada logo Gojek berwarna hijau. Untuk mendapatkan kosmetik ini, kalian harus bisa menyelesaikan misi event “Chicken Dinner Tanpa Batas dengan Gojek”, jika kalian sukses menyelesaikannya maka hadiah ini bisa kalian ambil.

Bukan cuma kostum saja, konten lain seperti profile banner, zone gift, graffiti spray, helm, skin motor dan masih banyak lainnya bisa kalian dapatkan lewat event kolaborasi ini. Semuanya bisa kalian dapatkan secara gratis, selama kalian bisa menyelesaikan misinya sebelum waktu yang sudah ditentukan. Misi yang diberikan juga tidaklah sulit untuk kalian selesaikan, kalian hanya perlu bermain, membunuh dan tentu saja mengamankan WWCD dengan jumlah yang sudah ditentukan. Bukan dari segi game saja, dari segi kehidupan nyata juga kalian bisa menyelesaikan banyak misi menarik, ketika kalian menggunakan jasa yang ditawarkan oleh aplikasi Gojek, maka kalian berkesempatan untuk mendapatkan hadiah dalam game. Sebagai contohnya, jika kalian diantar menggunakan GoCar sebanyak 2x, maka kalian bisa mendapatkan jaket Gojek dalam game, lalu ada juga misi memesan lewat GoFood sebanyak 2x maka kalian bisa mendapatkan helm Gojek dan terakhir untuk mendapatkan skin motor dalam game, kalian harus naik GoRide sebanyak 3x saja.

Anti Mainstream, PUBG Mobile Berkolaborasi dengan Gojek!

Selain aplikasi PUBG Mobile dan Gojek, kalian juga bisa aktif dalam menggunakan aplikasi emulator BlueStacks ketika kalian mencoba memainkan game mobile di perangkat PC atau Laptop. Lewat aplikasi ini, kalian bisa mendapatkan keuntungan dan pengalaman bermain yang sangat menyenangkan dan pastinya belum pernah kalian rasakan sebelumnya. Kenapa? karena, aplikasi ini memiliki banyak kelebihan yang bisa kalian dapatkan seperti beberapa dibawah ini,

  • Shooting Mode – Kuasai medan perang di game menembak android favorit Anda. Tekan F1 untuk membidik dan menembak dengan mouse – begitulah cara mengaktifkan mode penembakan. Setelah diaktifkan, ini memberi Anda kekuatan untuk melakukan petualangan menembak yang memompa darah atau menikmati kemuliaan headshots yang mendebarkan. Semua dengan kebebasan dan kontrol mouse dan keyboard yang mudah.
  • High FPS – Mainkan game Android menembak favorit kamu dengan mengaktifkan bingkai per detik (FPS) tinggi di BlueStacks dan nikmati pengalaman game yang lancar.
  • Performance Mode – Jadilah master dari gameplay Anda sendiri dengan 3 mode kustomisasi di BlueStacks. Beralih di antara mode untuk menghemat memori, mengoptimalkan penggunaan dan kinerja RAM, atau mendapatkan kinerja yang lebih tinggi. Yang luar biasa adalah, Anda dapat menggunakan fitur ini saat bermain game yang haus sumber daya dan tetap mendapatkan pengalaman bermain game terbaik.

Anti Mainstream, PUBG Mobile Berkolaborasi dengan Gojek!

Lewat kolaborasi ini, kalian akan diminta untuk aktif dalam dua aplikasi langsung untuk mendapatkan semua hadiahnya, kalian bisa aktif dalam game untuk mendapatkan kosmetik, dan kalian juga bisa aktif di dunia nyata dengan mendapatkan jasa yang ditawarkan oleh aplikasi Gojek. PUBG Mobile sendiri memang terkenal sebagai salah satu game mobile yang sering kali melakukan kolaborasi dengan berbagai IP terkenal, namun untuk kasus satu ini memang sangat unik dan berbeda dari yang biasanya. PUBG Mobile x Gojek sendiri sudah sukses berjalan dan kalian yang sudah menyelesaikan semua misinya bisa menikmati hasil dari event tersebut. Melihat langkah yang diambil oleh Tencent dimana mereka berani untuk melakukan hal unik seperti kolaborasi ini, sepertinya akan sangat menarik untuk kita bisa melihat bagaimana masa depan dari PUBG Mobile ini, bisa jadi mereka melakukan kolaborasi yang lebih aneh dan gila dari kolaborasi satu ini.