Inuyasha Awakening menghidupkan langsung serial anime dan manga populer Inuyasha dalam RPG aksi di platform Android. Game yang dikembangan oleh Indofun Games asal Indonesia ini dirilis tanggal 6 Juli 2020 untuk semua fans Inuyasha maupun pecinta genre RPG aksi secara umum. Kamu akan diajak untuk bergabung dalam petualangan Inuyasha dan Kagome untuk mendapatan Shikon Jewel serta mengikuti jalan cerita asli Inuyasha sesuai animenya. Dapatkan pengalaman bermain yang lebih menyenangkan dengan mengunduh dan memainkan Inuyasha Awakening di PC dengan BlueStacks. Nikmati pertempuran keren yang disajikan dalam animasi serta efek skill yang menakjubkan. Jangan ragu lagi menebas habis semua iblis yang menghadang di sepanjang jalan dengan skill kombo Pahlawan yang kamu dapatkan. Jelajahi dunia magis penuh bahaya dalam petualangan menyelamatkan dunia dari gerombolan iblis. Rekrut para pahlawan terkuat lalu ciptakan tim yang tangguh. Tantang pemain lainnya dalam pertempuran PvP real time dan tunjukkan siapa pahlawan yang terkuat di dunia. Terdapat berbagai mode permainan mulai Story Mode, perburuan harta karun, pertarungan Gunung Hakurei, Permata Shikon serta berbagai tantangan lainnya yang tak kalah seru.