Seperti yang telah kalian ketahui, game Honor of Heir adalah salah satu game MMORPG yang belum lama rilis di penghujung tahun 2022. Game ini memang dikembangkan oleh X-Legend Entertainment yang saat ini dirilis oleh Audere Gaming (Hong Kong). Semenjak kalian menginjakan kaki di Honor of Heirs kalian pasti merasakan ditarik ke dunia fantasi versi abad pertengahan. Ini bahkan bisa kamu rasakan dari lingkungan hingga backsound yang sangat kental dengan era Medieval. 

Tips Meningkatkan Combat Power di Honor of Heirs!

Di sini kamu akan berpetualang untuk menyelesaikan quest dan berbagai event menarik yang tengah disediakan oleh sang developer. Salah satu event yang bisa kamu ikuti adalah Event Dungeon yang membutuhkan level dan EP / Combat Power. Di game Honor of Heirs CP disebut juga sebagai EP dan tentunya EP berperan penting, karena semakin besar EP yang kamu punya, maka dungeon dapat terselesaikan dengan cepat. Selain itu dalam pertarungan PVP semakin besar EP maka akan semakin besar kesempatanmu untuk menjadi pemenang. 

Tapi jangan khawatir, karena kami tengah membuatkan kamu beberapa tips yang dapat kamu terapkan untuk meningkatkan Combat Power di game Honor of Heirs!

Inlay Soulstone Yang Kamu Miliki

Soulstone adalah salah satu faktor yang dapat meningkatkan CP milikmu. Soulstone terdiri dari 5 jenis yakni : S-Soulstone, ATK Soulstone, HP Soulstone, DEF Soulstone dan juga Special Soulstone. Dengan melakukan Inlaid pada Soulstone yang ada, maka secara otomatis CP kamu juga akan bertambah besar. 

Tips Meningkatkan Combat Power di Honor of Heirs!

Soulstone sendiri dapat kamu upgrade levelnya, namun dibutuhkan beberapa bahan material seperti sejumlah Mithril, Gold dan pecahan Soulstone. Nantinya bahan-bahan ini bisa kamu kumpulkan dengan mengeksplorasi Soulstone Dungeon yang ada di tab Event Dungeon

Jika kamu melihat ada slot yang belum terbuka, kamu bisa membukanya dengan menggunakan Ancient Avalon Coin atau menunggu hingga minimum levelmu sesuai dengan syarat yang ada. 

Tips Meningkatkan Combat Power di Honor of Heirs!

Tips Meningkatkan Combat Power di Honor of Heirs!

Meng-upgrade Talent Kamu

Kamu juga bisa mengakses talent yang tersedia pada tab skill, dengan mengupgrade talentmu maka secara otomatis CP yang kamu miliki juga akan bertambah. Untuk dapat melakukan upgrade, dibutuhkan talent point. Nantinya talent point ini akan otomatis bertambah setiap kali kamu naik dua level

Tips Meningkatkan Combat Power di Honor of Heirs!

Jika kamu bingung talent apa yang harus kamu ambil, kamu bisa mengklik ikon yang bertuliskan ‘Recommended’. Maka talent milikmu akan diatur sesuai dengan rekomendasi yang ada. Jika kamu sewaktu-waktu memutuskan untuk mengganti talent, kamu bisa mengklik ikon ‘Reset Point’ yang berada di sebelah kanan bawah. Selain itu pada talent kamu juga akan menemukan ikon yang bertuliskan ‘Relegated’, jika kamu mengklik ikon tersebut maka kamu akan menurukan level talent yang sudah kamu upgrade dan talent point akan otomatis tersimpan. 

Pergunakan Semua Equipment Yang Ada Dengan Baik

Saat kamu menyelesaikan quest kamu akan mendapatkan sebuah chest, bukalah peti hadiah tersebut kamu akan mendapatkan berbagai perlengkapan serta item tertentu yang bisa kamu gunakan. Jika kamu beruntung maka gear yang kamu peroleh memiliki kualitas yang lebih tinggi dari pada apa yang kamu gunakan saat ini. Lantas bagaimana cara melihat kualitas gear yang baru saja kamu dapatkan? Jika ada tanda panah berwarna hijau maka gear tersebut memiliki kualitas yang lebih tinggi dari pada peralatan yang kamu gunakan sekarang. 

Tips Meningkatkan Combat Power di Honor of Heirs!

Tips untuk meningkatkan CP lainnya adalah dengan melakukan fortify pada equipment yang kamu gunakan. Kamu akan membutuhkan sejumlah Mithril, Gold dan juga sebuah Equipment Scrolls untuk dapat melakukan fortify. Tingkatkanlah equipment dengan target minimum adalah +4. Perlu kamu ketahui juga bahwa success rate akan terus menurun setelah kamu melewati tingkatan +4, jika gagal dalam melakukan fortify maka level equipment-mu akan turun ke level 0. 

Tips Meningkatkan Combat Power di Honor of Heirs!

Memilih Partner Yang Tepat

Di Honor of Heirs, ada empat partner yang sering kali disebut juga sebagai Lineups. Setiap partner memiliki role masing-masing. Gunakanlah tier partner yang cukup tinggi dengan standar minimal tier A, alangkah lebih baik jika kamu memiliki partner dengan tingkat tier R atau SR. Jika kamu bingung soal role setiap partnermu, cukup klik ikon ‘Auto Line-up’ yang berada di bagian tengah bawah. 

Tips Meningkatkan Combat Power di Honor of Heirs!

Kamu juga bisa melakukan upgrade pada setiap partner yang ada. Setiap partner juga memiliki Partner Speciality, kamu dapat melihat status mereka di bagian sebelah kiri pada informasi partner. Dibutuhkan beberapa bahan untuk melakukan upgrade partner, beberapa di antaranya adalah Partner Shard, Mithril dan Gold. Ketika kamu melakukan upgrade, maka CP milikmu juga otomatis bertambah. Kamu bisa mendapatkan partner shard dengan mengikuti Dungeons, Discipline Hall, Hawkeye Search, Event Sign-in ataupun Territory Defense. 

Tips Meningkatkan Combat Power di Honor of Heirs!

Semoga dengan panduan ini kalian dapat meningkatkan CP kalian dan dapat melawan musuh-musuh dengan sekali tebas! Satu lagi tips yang bisa kami berikan untuk kamu yaitu cobalah bermain game Honor of Heirs menggunakan BlueStacks! Karena dengan bermain menggunakan BlueStacks, kamu dapat memainkan game Android  dengan genre apapun di PC. Terutama saat bermain game-game yang memiliki genre RPG, kamu dapat menikmati setiap cerita dan lebih leluasa bermain dengan layar yang lebih lebar dan grafis yang memukau.